9 Teori Modernisasi dan Contohnya

Diposting pada

Teori Modernisasi

Teori modernisasi selalu berkaitan dengan pembangunan dan bentuk perubahan sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat, meskipun begitu modernisasi pada hakekatnya tidak terbatas pada industrialisasi dan demokratisasi saja, akan tetapi menyangkut pula barbagai bidang kehidupan lainnya yang saling berhubungan sehingga kemajuan suatu bidang kehidupan akan diikuti oleh bidang-bidang kehidupan yang lain.

Hal ini sebagimana banyak tokoh yang mencestus teori kehidupan masyarakat modern. Seperti halnya dengan harod domar, Mc Clelland, Rostow, Hoselitz, Inkeles dan Adam Smith. Tetapi yang pasti sebagai bentuk gejala sosial Max Weber juga memberikan pandangannya khususnya terkait dengan adanya perkembangan dalam nilai budaya.

Modernisasi

Modernisasi adalah terjadinya perubahan sosial masyarakat dari keadaan tradisional atau pra-industri ke arah modernitas melalui proses peralihan (transisi), sehingga dalam ciri khas masyarakat tradisional dapat dijelaskan bahwa seluruh aspek memiliki jiwa yang tradisional.

Akan tetapi, pada masyarakat transisi ini terdapat masyarakat yang memiliki jiwa berlainan, yaitu tradisional, transisi, dan telah modern yang menyebabkan masyarakat tersebut dapat berbaur.

Teori Modernisasi

Teori modernisasi adalah semacam acuan yang menjadi landasari bagi teori sosiologi dan tokohnya. prihal melakukan analisis terhadap perubahan di lingkungan sosial masyarakat. Sejarah teori modern ini mencuat pada pertengahan abad 20, yang berlatar belakang dari adanya kehidupan pada negara barat terutama Eropa seperti, Negara Inggris yang melakukan perkembangan indutri besar-besaran

Sedangkan untuk pengertian teori modernisasi ini adalah teori ahli yang banyak melihat proses perubahan sosial budaya dalam masyarakat yang melakukan mobilitas sosial dari awalnya kondisi tradisional menuju masyarakat modern.

Macam Teori Modernisasi Menurut Para Ahli

Penggambaran modernisasi dalam teori para ahli dilakukan seagai upaya analisis gerakan sosial yang memiliki sifat
revolusioner, kompleks, dan sistematik dengan pendekatan yang berbeda. Meski demikian, penggunaannya sendiri dilakukan setelah terjadinya PD II (Perang Dunia Ke-2). Penjelasan lebih lanjut, yakni;

  1. Talcott Parsons

Menurut Talcott Parsons dalam teori modernisasinya memberikan indikasi keterkaitan antara pentingnya peneraoan arti westernisasi dalam upaya mendongkrak karakteristik negara berkembang untuk mengikuti pola pembangunan yang dilakukan oleh negara di eropa barat.

Contoh teori modernisasi Talcott Parsons

Adanya pemakaian traktor dalam bidang pertanian yang dilakukan negara-negara maju sejatinya memudahkan para petani dalam menyelesaikan proses pembajakan sawah. Karena di zaman dahulu sawah dibajak dengan menggunakan bantuan tenaga sapi.

Prihal adanya tenaga mekanis dalam penggunaan traktor inilah sebagai contoh westernisasi yang dilakukan berbagai negara berkembang hingga saat ini.

  1. Huttington

Menurutnya Huttington dalam teori modernisasinya lebih bersifat revolusioner, sebagai bentuk pendorong perubahan sosial yang cepat. Isi teori ini sejatinya bermakna bahwa kehidupan modern tidak bisa dihindari setiap manusia dan akan mempengaruhi pada kehidupan masyarakat global.

Oleh karena itulah pada kajian tentag teori ini lebih mengutamakan tentang pembangunan, ekonomi, dan globalisasi.

Contoh teori modernisasi Huttington

Contoh analisis dalam teori ini misalnya saja adanya pola gaya hidup masyarakat sekarang jauh mementingkan tren, sehingga tidak memiliki prioritas utama untuk memenuhi arti kebutuhannya terlebih dahulu. Sehingga hal ini kerapkali memiliki pengaruh besar dalam kehidupan.

  1. Roy Harrod dan Evsey Domar

Kedua tokoh ini memberikan penjelasan bahwa dalam gejala modernisasi pola perekonomi dalam perkembangan global harus ditingkatan dengan cara investasi. Adapun bentuk entuk investasi ini pada akhirnya mampu meningkatkan pendapatkan sekaligus memberikan pekerjaan bagi masyarakat lainnya.

Contoh teori modernisasi Roy Harrod dan Evsey Domar

Prihal ini misalnya saja adanya pembangunan tol di masa sekarang yang setidaknya menjadi bukti modernisasi transportasi.

Adanya tol membuat perjalanan menjadi lebih cepat dan menghindari kemacetan dari keramaian kota, disisi lain yang perlu dipahami bahwa dalam pembangunan tol tersebut sejatinya diperlukan investasi dari para pemodal yang memiliki jumlah kekayaan tertentu meski demikian dampak modernisasi ini mampu meningkan perekonomian.

  1. Max Weber

Weber sebagai ahli sosiologi memberikan penjelasan terkait dengan ciri khas modernisasi yang dalam teorinya menjadi bagian daripada etika protestan yang memberi penekanan dalam nilai budaya dan peran agama dalam pembentukan kapitalisme yang dilakukan oleh masyarakat, khususnya masyarakat yang bergama protestan.

Contoh teori modernisasi Max Weber

Prihal ini untuk studi Weber berkaitan dengan agama maupun kekayaan yang berbeda antara pemeluk agama protestan dengan memiliki semangat tinggi dalam mencari jumlah harta benda.

Alasannya karena berdasarkan pada penelitian sosial yang dilakukannya menyebutkan bahwa eberhasilan kerja di dunia akan menentukan seseorang masuk surga/neraka. Sehingga kepercayaan tersebut kemudian pemeluk agama protestan bekerja keras guna menghilangkan kecemasan.

  1. David McClelland

Menurut McClelland sebagai seorang ahli psikologi sosial yang memberikan penjelasan bahwa modernisasi akan mendorong setiap individu untuk mempercepat proses pembangunan dengan memberikan pedoman untuk masyarakat agar menjadi wiraswasta dengan yang tinggi.

Contoh teori modernisasi McClelland

Prihal ini misalnya saja adanya keinginan seseorang dari negara berkembang dalam bekerja di lembaga sosial tertentu dalam negara maju. Kebiasaan sekaligus konsep kerjanya dianggap mengandalkan kreatifitas sejatinya bisa diterapkan dalam kemudian hari.

  1. W.W. Rostow

Menurut W.W. Rostow modernisasi adalah teori yang memberikan padangan bahwa setiap manusia harus memiliki pedoman hidup dalam menjadi aktivitas ekonomi dan menjaga keseimbangan sosial sehingga cara yang bisa dilakukan ialah dengan melakukan tahap pembangunan.

Contoh teori modernisasi W.W. Rostow

Prihal ini misalnya saja ialah adanya pembagian sistem kerja pada zaman sekarang, dimana kebanyakan orang-orang dapat melakukan pekerjaan sesuai dengan ketrampilan yang mereka miliki da didukung dengan konsensus formal.

  1. Bert. F. Hoselitz

Menurut Bert. F. Hoselitz dalam teori modernisasi lebih menkankan pada dorongan seseorang untuk memberikan pedoman dalam hidup, selain ini pedoman ini diperlukan kesadaran terhadap faktor ekonomi dan non ekonomi dalam perkembangan manusia seutuhnya.

Contoh teori modernisasi Bert. F. Hoselitz

Prihal ini misalnya saja adanya ketentuan dan aturan bahwa industri tambang haruslah memperhatikan lingkungan. Proses dalam perhatian ini bisa dibilang sebagai kesadaran yang dibentuk dalam memberikan keberlangsungan hidup masayarakat. Adapun aturan seperti ini muncul karena adanya modernisasi.

  1. Alex Inkeles

Teori yang dikenalkan oleh Alex ini berhubungan erat dengan manusia modern. Di dalamnya memberikan pandangan tentang pekerjaan dan aspek lingkungan material masyarakat. Dalam pedoman yang diberikan ialah melakukan pembangunan untuk mencapai kemajuan.

Contoh teori modernisasi Alex Inkeles

Prihal ini misalnya saja pada zaman sekarang sudah banyak tenaga robot yang ditemukan di pabrik. Sehingga banyak sekali pekerja lepas di masa sekarang agar tetap memperoleh peluang dalam perekonomian yaitu bekerja dengan memanfaatkan teknologi yang ada seperti penulis, programer, desainer, entri data dan lain-lain.

Contoh Modernisasi

Sebagai penegkap untuk kasus dalam contoh pembangunan modernisasi. Misalnya saja;

  1. Media Sosial

Dalam kehidupan sehari-hari masyarakat kita seolah tidak bisa lepas dari media sosial yang ternyata menjadi kebutuhan, media sosial berperan penting dalam menjaga interaksi sosial dalam masyarakat. Padahal sebelum media sosial ditemukan masyarakat melakukan interaksi dengan cara tradisional, salah satunya menggunakan cara berkunjung (silaturrahmi) sebagai adat budaya asli Indonesia.

  1. Belanja Online

Kasus lainnya mengenai aplikasi contoh modernisasi ini bisa dilihat dalam perkembangan era teknologi pada saat ini.

Masyarakat melakukan transaksi jual beli secara online, selain mendapatkan harga lebih murah juga para belanja bisa mendapatkan barang dengan sangat mudah. Kondisi ini menjadi salah satu tahapan bagi masyarakat Indonesia bahwa telah mengenali modernisasi.

Dari penjelasan dapat disimpulkan bahwa intisari dari teori ini adalah dorongan perubahan sosial dari masyarakat sederhana menjadi masyarakat maju, dengan sumber ekonomi dan pembangunan yang dilakukan. Meski demikian yang perlu dipahami bahwa kelamahan dalam teori medernisasi ini adalah penjelasan, terhadap proses perjananan negara barat menuju pada masyarakat maju atau (modern).

disisini cara barat dalam melakukan eksploitasi, penjajahan, kolonialisme praktik yang menjadikan negara lain sebagai bahan mencipatakan kamajuan di negara menjadi salah satu unsur penyimpangan sosial, karena dinggap merugikan bagi negara lainnya.

Demikianlah penjelasan dan pembahasan mengenai pengertian teori modernisasi menurut para ahli dan contoh kasusnya. Semoga dengan adanya tulisan ini bisa memberikan wawasan dan pengetahuan bagi segenap pembaca yang sedang mencari literasinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *