6 Fungsi Diselenggarakannya Pameran Seni Rupa

Diposting pada

Fungsi Pameran Seni Rupa

Manusia sebagai makhluk hidup yang bernyawa tentu membutuhkan sesuatu yang bisa mewarnai kehidupannya. Salah satu hal yang dapat membuat kehidupan manusia menjadi bewarna ialah sebuah seni rupa terapan dan seni rupa murni.

Penyelenggaraan atas karya seni merupakan suatu bentuk pameran yang dapat digambarkan oleh seseorang sesuai dengan imajinasi atau ekspresi para seniman agar dapat dirasakan pula para pengamat seni tersebut. Kegiatan ini sangat mudah ditemukan dalam kehidupan, misalnya di sekolah dan lingkungan sosial bermasyaraat.

Pameran Seni Rupa

Pameran seni rupa adalah suatu kegiatan yang memperlihatkan hasil, karya berupa seni yang berwujud secara kasat mata dengan berbagai prinsip seni yang telah diolah seperti titik, garis, bidang, bentuk, warna, dan lain sebagainya. Tak khayal penyelnggaraan pameran seni rupa juga dianggap sebagai pertunjukkan yang dapat dilihat secara langsung oleh penikmat seni agar bisa memberikan arti apresiasi nilainya secara langsung.

Fungsi Pameran Seni Rupa

Adapun untuk beberapa fungsi diselenggarakan pameran seni rupa antara lain;

  1. Diselenggarakan untuk memberikan apresiasi

Pameran seni rupa sejatinya diselenggarakan dalam upaya membuka kesempatan bagi para pengamat seni untuk memberikan arti nilai-nilai apresiasi kepada karya yang dilihatnya.

Bentuk apresiasi ini artinya yaitu suatu keadaan yang diperlihatkan oleh seseorang untuk menilai suatu karya seni dengan kesadaran dirinya masing-masing sesuai dengan apa yang mereka rasakan. Umumya semakin baik kedalaman suatu bentuk dan isi suatu karya seni, maka penilaian akan seni tersebut juga semakin tinggi dan baik.

  1. Bertujuan Sebagai Komunikasi Efektif

Pameran seni rupa berfungsi sebagai proses komunikasi verbal yang dilakukan antara pencipta karya seni dengan penikmat seni. Komunikasi yang dimaksud ini yaitu bentuk penjiwaan yang ingin disampaikan seniman dapat terwakilkan secara langsung dengan adanya karya-karya seni yang dipamerkan atau diperlihatkan kepada para pengamat seni.

  1. Bertujuan Menghibur

Pameran seni juga berfungsi sebagai bentuk rekreasi atau menghibur masyarakat. Umumnya sebuah seni yang dianggap memiliki nilai-nilai estetika atau keindahan akan memberikan rangsangan atau rasa kagum dari setiap orang yang melihatnya.

Maka dari itu dari sinilah suatu pameran seni rupa juga dianggap dapat memberikan suatu hiburan kepada masyarakat luas.

  1. Sebagai Media Pendidikan

Tujuan dan ffungsi lainnya penggunaan pamera seni sebagai pendidikan nonformal, artinya pameran seni rupa ditunjukkan untuk memberitahukan hal-hal yang dianggap penting dan ingin disampaikan oleh para pengarah atau pencipta karya seni tersebut tentang makna karya yang dibuatnya kepada para pelihat seni.

Dengan penyampaian makna seni rupa inilah maka setiap orang dapat mengambil nilai-nilai positif dan lebih memahami nilai keindahan yang ada dalam suatu seni.

  1. Meningkatkan Prestasi

Pameran seni rupa juga berfungsi untuk meningkatkan prestasi. Karena dengan mengadakan sebuah pameran maka seseorang telah berani menunjukkan bakat yang ada dalam dirinya yaitu berupa karya-karya seni rupa yang memiliki unsur keindahan tertentu.

  1. Menungkan Ide Kreatif

Fungsi berikutnya dari adanya pameran seni rupa ini yaitu dapat menuangkan ide-ide kreatif. Perlu anda tahu dalam pameran seni rupa hal yang menjadi fokus utamanya bukan hanya soal karya seni yang akan ditampilkan. Akan tetapi ada banyak hal lainnya yang perlu disiapkan mulai dari lokasi, dekorasi, dan lain sebagainya.

Oleh karena itulah penyelenggaraan pameran seni rupa ini mengasah kemampuan seseorang untuk lebih kreatif dan inovatif.

Contoh Pameran Seni Rupa

Sedangkan beberapa contoh yang menjukan pameran karya seni rupa, antara lain;

  1. Sekolah

Penyelenggaraan pameran-pameran seni rupa di sekolah misalnya saja adanya pameran furniture dan produk kerajinan arsitektur yang diselenggarakan oleh SMK Negeri 03 Metro. Pertujukan ini dilakukan oleh Jurusan Teknik Kontruksi dan Properti beserta Jurusan Desain Permodelan dan Informasi Bangunan.

Selain sebagai upaya menangkap ide-ide kreatif penyelenggaraan pameran ini juga mengasah agenda atau pengorganisasian.

Nah, itulah saja artikel yang bisa kami kemukakan pada semua pembaca berkenaan dengan fungsi pameran seni rupa dan contoh kegiatannya. Semoga memberikan wawasan bagi semua kalangan yang membutuhkannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *