14 Jenis Seni Budaya dan Contohnya

Diposting pada

Jenis Seni Budaya

Definisi budaya pada hakekatnya memiliki berbagai jenis dengan fungsinya masing-masing. Misalnya saja budaya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pendidikan, bahkan yang ada di dalam bidang seni. Budaya yang berkaitan dengan seni biasa disebut dengan seni budaya.

Dimana seni budaya yang dimaksud ialah segala seni yang berkaitan dengan budaya di nusatara (Indonesia) dan mancanegara dari zaman dahulu hingga saat ini. Segala perkembangan jenis seni budaya yang masih ada hingga saat ini.

Seni Budaya

Seni budaya adalah segala hal yang diciptakan berdasarkan kebiasaan yang ada di dalam arti masyarakat mulai dari gaya hidup yang berkaitan dengan unsur keindahan. Hal tersebut sudah aja secara turun temurun dari zaman dahulu hingga saat ini.

Banyak jenis seni budaya yang berkembang di masyarakat dengan berbagai kemasan. Akan tetapi yang pasti dalam seni budaya ini kadang juga digunakan untuk kegiatan penting yang berkaitan dengan budaya atau hiburan saja. Seni budaya merupakan istilah yang biasa digunakan untuk menggambarkan sebuah keindahan yang ada di masyarakat. Istilah ini sudah asing lagi untuk para seniman di dunia.

Jenis Seni Budaya

Banyak jenis seni yang ada, kali ini akan membahas beberapa bentuk seni yang sering kita temui di sekitar kita. Hal ini lantaran seni untuk saat ini tidak semua orang dapat menikmati karena pertunjukkan seni sudah tidak semasif dahulu, hanya beberapa acara tertent saja.

Berikut beberapa jenis seni budaya dan contohnya;

  1. Tari tradisional

Tari tradisional adalah sebuah tarian yang ada di lingkungan sosial masyarakat. Tarian tradisional biasanya menyesuaikan dengan keadaan lingkungan sekitar. Ketika lingkungan masyakat menciptakan tari tradisional biasanya terinspirasi dari segala kegiatan yang dilakukan sehari-hari oleh masyarakat.

Tari yang tercipta bisa dari kegiatan sosial, spiritual, mata penceharian, dan kondisi lingkungan. Ketika masyarakat yang bekerja sebagai petani maka akan banyak menciptakan tarian yang berkaitan dengan pertanian. Contohnya saja seperti tari adat antara lain tari caping, tari jaipong, tari tor-tor, tari serimpi, tari kecak, dan lain-lain.

  1. Tari modern

Tari modern adalah tarian yang dibuat oleh generasi saat ini, penari akan membuat banyak kreasi berdasarkan tarian dasar yang ada. Bahkan banyak tarian yang dikombinasikan dengan budaya barat.

Ketika perpaduan tersebebut maka akan tersaji karya seni yang menakjubkan. Kesenian ini banyak kita lihat dibeberapa pertunjukkan musik atau beberapa video di media online. Contohnya saja perpaduan tari jawa dengan musik modern, membuat tarian kreasi dengan dasar tarian tradisional, dan lain-lain.

  1. Lukisan

Lukisan adalah salah satu karya seni yang cara pembuatannya menggunakan beberapa alat salah satunya ialah cat dengan didukung alat lukis lainnya yaitu kuas, pisau, palet, dan lain-lain yang dapat digunakan untuk memulaskan warna. Ketika ingin menentukan kedalaman warna maka harus menggunakan jenis pewarna yang sesuai dengan media yang digunakan.

Media yang biasa digunakan adalah kertas, kanvas, dinding, kaca, dan lain-lain. Dimana untuk setiap media tentu memiliki perlakuan yang berbeda-beada. Contohnya saja seperti seni lukis antara lain, terdapa beberapa aliran antara lain, aliran naturalisme, realisme, romantisme, dan lain-lain.

  1. Teater

Teater adalah salah satu seni pertunjukkan yang berpedoman pada teks atau naskah yang telah dipilih kemudian ditafsirkan, digarap, dan disajikan dalam sebuah pementasan. Teater dapat dijadikan sarana untuk menggambarkan kehidupan seseorang dalam kurun waktu tertentu atau hanya dianggap sebagai pertunjukkan saja.

Teater memiliki banyak komponen dalam pertunjukkannya. Komponen tersebut antara lain, sutradara, pameran, properti, dan penataan. Semua komponen memiliki peran yang sangat penting. Komponen yang paling terlihat ketika pementasan adalah penataan yang meliputi, tata rias, tata busana, tata lampu, tata suara, dan penggunaan properti.

Contoh teater yang masih ada di beberapa tempat antara lain, Taman Budaya Jawa Tengah, Taman Mini, dan masih banyak tempat pertunjukkan lainnya.

  1. Alat musik

Akat musik adalah jenis intrumen yang digunakan untuk membuat seni musik tertentu. Seni musik memiliki berbagai jenis  mulai dari yang tradisional dan modern. Jenis musik yang paling dikenal di Indonesia adalah musik pop dan dangdut.

Semua musik yang terbentuk berawal dari alat musik baik alat musik tradisional atau modern. Setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas alat musik tertentu. Contohnya saja alat musik yang ada di Indonesia antara lain, gamelan dengan berbagai jenisnya, suling, kecapi, angklung, tifa, dan lain-lain.

  1. Puisi

Puisi adalah sebuah karya sastra yang menyampaikan pesan memalui pemilihan kata dengan pola tulisan tertentu. Seseorang yang membuat puisi biasa disebut sebagai penyair. Penyair memiliki kemampuan untuk menyusun untaian kata yang indah dengan majas dan pilihan kata yang apik.

Puisi dalam budaya jawa hampir sama dengan gurindam. Memang cirinya berbeda namun makna penyampaian terdapat kesamaan.

Banyak penyair nusantara yang sangat terkenal. Banyak judul pusisi yang dapat kita baca. Contohnya saja penyair yang terkenal Chairil Anwar, Sapardi Djoko Damono, W. S Rendra, Taufiq Ismail, Widji Tukul, Mustofa Bisri, dan lain-lain.

  1. Keris

Keris adalah salah satu jenis senjata tradisional yang ada di Indonesia yang terkenal di Jawa, Sumatra, dan Kalimantan. Senjata ini termasuk dalam golongan belati atau pisau yang memiliki banyak fungsi bagi masyarakat dari dahulu hingga saat ini.

Jenis keris sangat beragam mulai dari yang ukuran kecil hingga ukuran besar. Ciri khas keris itu permukaannya tidak lurus tetapi berbelok-belok. Contoh keris yang ada di nusantara antara lain, keris Mpu Gandring, keris kiyai Condong Campur, dan lain-lain.

  1. Batik

Batik yang termasuk salah satu arti ragam hias geomateris adalah salah satu seni yang dibuat diatas kain dengan menggunakan metode tertentu. Batik dibuat dapat menggunakan cara tulis, cap, printing, dan lain-lain. Pada setiap daerah banyak jenis batik yang di kreasikan sesuai dengan keadaan lingkungannya atau daerah masing-masing.

Beberapa daerah di Jawa Tengah banyak yang memproduksi batik sesuai dengan ciri khas masing-masing yaitu daerah Kota Surakarta, Pekalongan, dan lain-lain. Contohnya saja batik yang biasa kita temui antara lain, batik kraton, batik petani, batik kawung, batik pringgondani, batik sida luhur, batik sido asih, dan lain-lain.

  1. Wayang

Wayang adalah sebuah seni pertunjukkan asli Indonesia yang berkembang hingga saat ini khususnya di pulau Jawa. Pertunjukkan ini juga populer di daerah sumatera dan beberapa daerah di Semenanjung Malaya dengan versi yang berbeda-beda namun tetap di pengaruhi oleh kebudayaan Hindu dan Jawa.

Wayang menggambarkan sebuah kehidupan yang ada di dunia dengan segala permasalahannya. Apabila kita melihat beberapa cerita wayang misalkan mahabarata salah satu cerita yang sudah sangat dikenal. Tokoh yang menjadi jahat dan menjadi baik yang pada intinya merebutkan sebua pemerintahan. Contohnya wayang antara lain, wayang kulit, wayang suket, wayang motekar, dan wayang orang.

  1. Patung

Patung adalah salah satu jenis seni tiga dimensi yang menggambarkan bentuk tertentu. Seseorang yang membuat patung disebut pematung. Patung merupakan sebuah karya seni yang dapat bertahan lama.

Fungsi patung sangat beragam, ketika zaman animisme dan dinamisme sebagai sesembahan. Ketika zaman kemerdekaan banyak patung dibuat untuk mengenang jasa para pahlawan diberbagai kota di Indonesia. conrtoh patung yang terkenal, patung soekarno, patung kuda di Boyolali, patung sura dan baya di Surabaya, dan lain-lain.

  1. Lagu

Lagu adalah salah satu seni yang menggabungakan atau menkombinasikan beberapa elemen yaitu musik, lirik, instrumen, dan lain-lain. Hal tersebut akan menghasilkan sebuah karya yang enak untuk di dengar serta orang yang mendengar dapat merasakan pesan yang ingin disampaikan dalam sebuah lagu.

Banyak contoh lagu yang dapat kita lihat mulai dari lagu daerah, lagu nasional, lagu kebangsaan, lagu pop dengan berbagai jenis, dan lain-lain. Semua jenis lagu pasti memiliki peminatnya masing-masing.

  1. Kriya

Kriya adalah sebuah seni hasil dari kerajinan tangan yang dibuat oleh manusia dengan memanfaatkan segala bahan yang ada di lingkungannya. Pembuatan kriya lebih menekankan padad keterampilan tangan dalam mengolah bahan baku yang ada.

Sebuah kriya selain mengedepankan fungsi estetika juga memperhatikan nilai guna dalam kehidupan sehari-hari. Contoh kriya ialah, pahat, tenun, bordir, anyaman, dan lain-lain.

  1. Pahat

Pahat adalah salah satu jenis kriya dimana cara pembuatannya dengan memahat benda seperti kayu, logam, batu, dan lain-lain. Ketika proses pembuatan maka akan menggunakan alat yang sesuai agar dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Banyak teknik yng dapat digunakan dalam seni pahat. Contoh kriya dengan cara memahat adalah topeng, meja atau kursi, patung kayu, dan lain-lain.

  1. Tenun

Tenun adalah salah satu cara membuat kain dari benang yang memiliki warna yang beragam kemudian dibuat menggunakan alat khusus. Kerajinan tenun juga memiliki berbagai jenis motif tergantung darimana tenun tersebut berasal.

Banyak jenis tenun dari ujung barat hingga timur Indonesia. Contohnya saja seperti adanya tenun Toraja, berbagai jenis tenun dari NTT dan NTB, tenun Jepara, dan lain-lain. Setiap daerah memiliki ciri motif tersendiri dengan warna yang beragam.

Kesimpulan

Seni budaya yang ada di Indonesia biasanya memiliki makna tertentu yang bersifat simbolik pada setiap aspeknya. Mulai dari seni tari, seni lukis, teater, seni rupa, seni musik, dan lain-lain. Setiap daerah juga memiliki ciri kahs tersendiri yang membuat seseorang dapat mengenali melalui seni tersebut.

Itulah tadi artikel yang bisa kami uraikan pada segenap pembaca berkenaan dengan macam-macam seni budaya yang ada di nusantara (Indonesia) dan mancanegara beserta dengan contohnya yang mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *