Teori sosiologi klasik tentang perkembangan dalam perubahan sosial pada dasarnya termasuk bagian daripada teori evolusi. Dimana untuk pencetusnya ialah Aguste Comte sebagai Bapak Sosiologi Dunia. Comte dalam hal ini membagi perkembangan bentuk perubahan sosial menjadi tiga tahapan, yakni tahap teologis, metafisik, dan ilmiah.
Tetapi yang perlu dipahami bahwa perubahan yang terjadi di lingkungan sosial baik dari adanya faktor perubahan sosial internal dan eksternal akan memberikan dampak kepada masyarakat. Dampak tersebut membuat nyaman mayarakat atau membuat semakin tidak nyaman di lingkungan tersebut dengan pola liner sesuai dengan kondisi yang sama.
Daftar Isi
Teori Perkembangan Perubahan Sosial
Perkembangan dalam teori perubahan sosial adalah melihat keadaan yang berbeda dalam kehidupan masyarakat dengan melihat pola urutan perubahan yang sama (liner), sehingga manakala perubahan tersebut sampai pada puncaknya maka akan proses tersebut sudah selesai.
Contoh Teori Perkembangan Perubahan Sosial
Setidaknya dalam melakukan analisis tentang teori perkembangan dalam perubahan sosial membagi dalam berbagai bagian dan pola ini menurut Comte terbagi menjadi tiga tahap. Yakni;
-
Tahap Teologis
Tahap teologis dala perubahan sosial yang dikenal dalam Bahasa Inggris theological stage adalah terjadinya kondisi terkait fakta sosial yang berbeda dalam kehidupan masyarakat yang lebih menekankan pada nilai-nilai supernatural sehingga analisnya lebih dekat dengan ciri khas masyarakat tradisional.
Prihal ini misalnya saja terjadi perubahan pola pemikiran masyarakat di seluruh dunia yang awalnya lebih mengedepankan pada mimpi tanpa dianalisis lebih mendalam. Mimpi menjadi kekuatan dalam menjalankan perubahan sesuai kehendaknya.
-
Tahap Metafisik
Tahap metafisik dalam teori perkembangan dikenal dengan methaphysical stage yang artinya menjadi proses sosial dan interaksi sosial di masyarakat yang mengalami perubahan dari unsur supernatural menuju pada prinsip abstrak yang berfungsi sebagai dasar terjadinya perkembangan budaya.
Prihal ini misalnya saja melihat adanya hiburan berupa jaranan yang masih familiar di berbagai daerah. Jaranan yang dimainkan tentusaja membutuhkan peralatan-pertalatan yang dahulu menggunakan alat tradisional namun sekarang karena perkembangan zaman mempergunakan alat modern seperti rekaman.
Namun yang tidak dapat dipungkiri adanya hiburan jaranan ada sebagai orang yang kemasukan makhluk gaib dimana hal tersebut terlihat daripada bentuk tindakan yang silakukan seperti memakan api, beling, dan lainnya. Perkembangan dala jaranan inilah manusia memasuki pada tahap perkembangan metafisik.
-
Tahap Ilmiah
Tahap ilmiah yang dikenal dengan positif dalam Bahasa Inggris positive stage adalah melihat perkembangan dalam perubahan masyarakat yang selalu didukung dengan adanya prinsp ilmu pengetahuan dalam melakukan analisisnya terhadap penyelesaian masalah-masalah yang ada.
Prihal ini misalnya saja melihat tingginya Kasus Corona yang ada di Indonesia dari awal tahun 2020 sampai akhir tahun 2021. Keadaan akan tingginya virus tersebut menjadi penyebab pemerintah membeli maupun memproduksi vaksin.
Vaksin yang diproduksi tentusaja bagian daripada teori perkembangan dalam perubahan sosial yang senantisa didukung dengan hasil riset. Jikalau masyarakat pada tahap teologis maupun metafisik bisanya mengandalkan kekuatan supernatural dengan melakukan sesajen maupun sesemabahan dalam mengatasi virus tersebut.
Nah, itulah saja artikel yang bisa dikemukakan pada semua pembaca berkenaan dengan pengertian teori perkembangan perubahan sosial, contoh beserta tahapannya. Semoga saja mampu memberi wawasan bagi semua kalangan.