Pengertian Kepribadian, Ciri, Unsur, Jenis, dan Contohnya

Diposting pada

Pengertian Kepribadian

Kepribadian menjadi salah satu asepk penting di dalam materi ilmu sosial, baik sosiologi ataupun psikologi perkembangan. Alasannya karena objek kajian ilmu tersebut membahas tentang pengetahuan terhadap kepribadian yang dikenal memiliki sifat mentalitypersonality, dan individuality, dan identity.

Disisi lainnya, proses sosial dan interaksi sosial pembentuk kepribadian dilakukan dalam kegiatan secara nyata terhadap seseorang dalam menyikapi beragam masalah/problema dalam kehidupan yang ada di lingkungan sosialnya.

Kepribadian

Penyebutan istilah kepribadian memiliki beberapa sifat yang melakat, yakni mentality dengan mankna sitausi mental seseorang terhadap kondisi maupun realitas sosial yang dirasakan. Personality berhubungan dengan arti karakterIndividuality berhubungan dengan sifat khas yang mempengaruhi bentuk tindakan sosial yang dilakukan. Kemudian identity berhubungan erat dengan sifat kehadiran yang melakat dalam kehidupan sehari-hari.

Tetapi yang pasti. Perwujutan atas pemaknaan kepribadian yang dimiliki oleh seseorang berdasakan pada sikap kepada pihak lain ada yang berupa introvert, ekstrovert, dan ambivert.

Pengertian Kepribadian

Kepribadian adalah rangkaian aspek-aspek yang meliputi tentang sikap dan perasaan yang dilakukan oleh secara individu ketika dihadapkan dengan hal-hal tertentu di dalam kehidupan bermasyarakat, dimana setiap orang atau makhluk hidup tentusaja memiliki ciri khas yang berbeda antara satu dengan yang lainnya, perbedaan tersebut akhirnya menjadikan istilah kepribadian  baik dan kepribadian buruk.

Pengertian Kepribadian Menurut Para Ahli

Adapun untuk definisi kepribadian menurut para ahli, antara lain;

  1. Yinger, Definisi kepribadian adalah keseluruhan perilaku yang dinilai secara individu dari serangkain instruksi/kegiatan yang dilakukan.
  2. Cuber, Pengertian kepribadian ialah pengelompokan dari seluruh sifat manusia yang tampak terlihat nyata oleh manusia lainnya.
  3. Theodore R. Newcombe, Arti kepribadian adalah sekumpulan sikap-sikap seseorang yang dilakukan dengan latar belakang kegitan sebelumnya.
  4. A.W Bouwer, Makna kepribadian adalah kumpulan tingkah laku secara sosial yang didalamnya terdiri dari kekuatan dan keinginan untuk melakukan suatu hal dengan alasannya yang dimilikinya.

Ciri Kepribadian

Ciri-ciri yang terdapat dalam kepribadian secara umum, antara lain;

  1. Ketekunan, ketekunan merupakan bagian daripada ciri keribadian yang bisa di dapatkan oleh seseorang mealui keturunan ataupun melalui pengalaman.
  2. Timbulnya kecenderungan turunan, artinya ciri ini adalah kecenderungan yang dilakukan oleh seseorang berdasarkan pada pengalaman ataupun pada kebudayaan yang di dapatkan lewat suatu hal.
  3. Ambisi, ambisi adalah salah satu ciri kepribadian yang menjadi seseorang rela untuk berjuang keras dalam mengubah hidupnya.
  4. Kelainan seksual , banyak para tokoh mengatakan bahwa kelainan sosial bagian daripada ciri kepribadian yang sulit untuk dirubah. Kelanian seksual ini misalnya saja dalam hal suka terhadap sesama pria, suka terhdap sesama wanita, dan lain sebaginya.

Unsur Pembentuk Kepribadian

Kepribadian seseorang dapat dipengaruhi oleh berbagai unsur-unsur dalam keturunan dan sosialisasi yang dilakukan individu. Berikut inilah penjelasannya;

  1. Biologis

Faktor biologi adalah faktor pembentuk kepribadian yang diperoleh dan gen keturunan orang tua. Unsur biologis ini memiliki peran yang cukup sentral, misalnya saja ketika anak dan ayah selalu memiliki ciri khas yang sama persis dalam tindakan, suka pemarah, senyum, dan lain sebagainya.

  1. Prenatal

Prenatal yaltu faktor yang berkaitan dengan pemberian rangsangan atau stimulus ketika anak masih dalam kandungan. Unsur ini bisa menjadi baik dan bisa menjadi buruk, contohnya nyatanya ketika mengalami unsur ini pada saat ini terutama banyak tersedia susu yang memberikan asupan kepada kepribadian calon anak.

  1. Geografis

Geografis yaitu faktor pembentuk kepribadian yang dipengaruhi oleh lingkungan alam. Unusr ini bisa membedakan antara satu masyarakat dengan amsyarakat lainnya, alaannya hal ini penting karena dalam proses interaksi sosial yang terjadi dalam masyarakat selalalu memiliki perebdaan yang nyata dengan adanya perbedaan gegrafis.

  1. Pengalaman

Pengalaman yaitu faktor pembentuk kepribadian yang berhubungan dengan pengalaman hidup. Unsur ini bisa menjadi pembeda yang jelas antara satu individu dengan individu yang lainnya. Sehingga dalam perkembangannya pengalaman menentukan jalan hidup yang akan dilakukan oleh seseorang.

  1. Kelompok

Unsur kelompok yaitu kepribadian seseorang yang terbentuk akibat pengaruh lingkungan kelompok sosial. Unusr ini menjadi seserang lebih matang dan mempengaruhi jalan hidup yang ia jalani, oleh karenannya contoh nyata ketika masih kecil kita seringkali disaranakan untuk berkelopok dengan orang-orang yang memiliki keteraturan sosial yang baik.

  1. Kebudayaan

Unsur kebudayaan yaitu faktor pembentuk kepribadian yang dipengaruhi oleh lingkungan budaya dimana seseorang itu berasal. Unsur ini berpengaruh penting dengan asal muasal yang membentuk sikap, misalnya saja antara masyarakat yang ada di Papu dan Jawa Tengah, dari segi berbicara meraka tidak bisa disamakan, baik nada ataupun gaya biacaranya.

Jenis Kepribadian

Untuk bentuk yang ada di dalam kepribadian, antara lain;

  1. Introvert

Kepribadian introvert adalah kepribadian yang dalami oleh manusia dengan senang berada dalam lingkungan yang sepi, sunyi, dan lebih senang sendiri melakukan suatu hal. Jenis kepribadian ini cederung menjadi pendiam seolah seperti sedang mengalami masalah.

Adapun untuk contoh melakat dalam kerpibadian introvert ini misalnya saja seorang pelajar yang tidak bisa belajar kelompok, dan lebih bisa kosentrasi dengan belajar sendiri.

  1. Extrovert

Hakekatnya untuk jenis kepribadian extrovert yang berlawanan dengan arti introvert. Kepribadian ini lebih cederung menyukai suatu hal yang ramai, tidak suka dengan keadaan pendiam atau berdiam diri. Ia memilih dunia luar sebagian tujuan atau bagian daripada hidupnya.

  1. Ambievert

Jenis kepribadian ambievert hakekatnya adalah kepribadian yang berubah-ubah (tidak tetap) lantaran sifat dalam kepribadian jenis ini sesuai dengan kondisi atau mod yang dialami oleh setiap individu-individu dalam melakukan sesuatu.

Contoh Kepribadian

Contoh kepribadian positif dan negatif dalam tindakan sehari-hari yang kita lakukan, misalnya saja;

  1. Baik

Kepribadian yang bernilai baik misalnya saja ketika ada seseorang yang sedang mengalami masalah sosial dalam keluargannya kita datang untuk membantu menyelesaikan masalah atau kita datang untuk memberikan solusi dalam masalah tersebut. Kepribadian ini adalah jenis kepribadian yang peka terhadap fenomena sosial di lingkungan masyarakat.

  1. Buruk

Kepribadian buruk misalnya saja sering emosi dan tempramental dengan kondisi-kondisi tertentu, sehingga kepribadian ini cenderung melakukan tindakan-tindakan yang diluar dugaan, misalnya membanting barang-barang, melakukan pemukulan, dan lain sebagainya. Bahkan kepribadian jenis ini juga seringkali melakukan tindakan KDART (Kekerasan Dalam Rumah Tangga).

Demikianlah bahasan mengenai tulisan pengertian kepribadian menurut para ahli, ciri, unsur, jenis, dan contohnya. Semoga dengan adanya pembahasan ini bisa memberikan wawasan dan juga memberikan pengetahuan yang mendalam bagi setiap pembaca yang sedang mencari refrensinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *